Bantuan Pemerintah

Pusat Pengembangan dan Pelindungan Bahasa dan Sastra


Pengumuman Bantuan Pemerintah Bidang Kebahasaan dan Kesastraan: Penguatan Komunitas Sastra Tahun Anggaran 2024 Periode II Juni—Oktober


Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi melalui Pusat Pengembangan dan Pelindungan Bahasa dan Sastra pada tahun 2024 kembali memberikan Bantuan Pemerintah Bidang Kebahasaan dan Kesastraan: Penguatan Komunitas Sastra. Bantuan Pemerintah tersebut berupa bantuan fasilitasi bagi komunitas sastra serta bantuan pemerintah untuk perseorangan atas sumbangsih dan kiprah kesastraan dalam pengembangan komunitas sastra di wilayahnya selama minimal 40 tahun dan atau minimal 50 tahun berkarya di Indonesia.

Calon penerima Bantuan Pemerintah periode I telah ditetapkan pada tanggal 10 Juni 2024. Pusat Pengembangan dan Pelindungan Bahasa dan Sastra pada bulan Juni ini kembali membuka pendaftaran bantuan pemerintah periode II untuk mengoptimalkan kegiatan kesastraan di Nusantara. Pendaftaran dan unggah berkas Bantuan Pemerintah Bidang Kebahasaan dan Kesastraan: Penguatan Komunitas Sastra tahap II dibuka pada tanggal 26 Juni—12 Juli 2024. Berikut ini beberapa hal yang perlu diperhatikan terkait dengan pendaftaran periode II.

  1. Bantuan Pemerintah Bidang Kebahasaan dan Kesastraan: Penguatan Komunitas Sastra periode II bersifat terbuka, baik komunitas sastra yang belum pernah mendaftar pada periode I maupun komunitas sastra yang pernah mendaftar, tetapi tidak lulus seleksi administrasi dan penilaian pada periode I.
  2. Komunitas sastra yang telah melengkapi berkas sesuai dengan ketentuan dalam petunjuk teknis dapat melakukan verifikasi berkas di Balai/Kantor Bahasa setempat. Komunitas sastra yang berada di wilayah DKI Jakarta melakukan verifikasi berkas di Pusat Pengembangan dan Pelindungan Bahasa dan Sastra. Verifkasi kelengkapan berkas dilakukan oleh komunitas sastra maksimal satu minggu sebelum tenggat pendaftaran berakhir.
  3. Komunitas sastra yang telah mendapat surat keterangan verifikasi dari Balai/Kantor Bahasa/Pusat Pengembangan dan Pelindungan Bahasa dan Sastra dapat mengunggah berkas di akun bantuan pemerintah.
  4. Kelengkapan berkas yang telah diunggah akan diseleksi oleh Pusat Pengembangan dan Pelindungan Bahasa dan Sastra dan dinilai oleh tim penilai sesuai dengan lini masa yang telah ditetapkan.
  5. Kelengkapan berkas bantuan pemerintah untuk perseorangan dilakukan dengan mekanisme usulan/rekomendasi dari Balai/Kantor Bahasa/Pusat Pengembangan dan Pelindungan Bahasa dan Sastra sesuai dengan wilayah kerja masing-masing dan diterima paling lambat 12 Juli 2024.

Petunjuk teknis penyaluran Bantuan Pemerintah Bidang Kebahasaan dan Kesastraan: Penguatan Komunitas Sastra dan informasi pendaftaran dapat dilihat pada laman https://spiritpusbanglin.kemdikbud.go.id/banpem.php. Pendaftar dapat menghubungi nomor layanan Pusat Pengembangan dan Pelindungan Bahasa dan Sastra melalui pesan WhatsApp (082140009935) untuk memperoleh informasi lebih lanjut.

Lampiran:
1. Unduh lampiran PMK Standar Biaya Masukan 2024
2. Unduh lampiran juknis keputusan Kepala Badan Bahasa

Jangan sampai terlewat, ya!


Sekretariat Bantuan Pemerintah Bidang Kebahasaan dan Kesastraan: Penguatan Komunitas Sastra Tahun 2024
Pusat Pengembangan dan Pelindungan Bahasa dan Sastra
Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa
Kawasan Indonesia Peace and Security Centre (IPSC)
Jalan Anyar Km. 4, Tangkil, Citeureup
Kabupaten Bogor, Jawa Barat

Masuk Akun Bantuan Pemerintah